Mencari Sesuatu

Senin, 31 Desember 2012

Mengawali Tahun 2013


Rasulullah saw. bersabda,
“Barangsiapa yang hari ini lebih baik daripada hari kemarin, dialah yang beruntung. Barangsiapa yang hari ini sama dengan hari kemarin, dialah yang tertipu. Barangsiapa yang hari ini lebih buruk daripada hari kemarin, dialah yang terlaknat”.

Hadits tersebut memberi inspirasi kepada kita bahwa, azas manfaat dan lebih baik mesti ada dalam setiap pergantian dari waktu ke waktu. Hari ke hari, minggu ke minggu, bulan ke bulan dan tahun ke tahun. Semua peralihan waktu harus beriring dengan peralihan diri menuju lebih baik.

So, mari jadikan hari-hari kita di tahun 2013 ini menjadi lebih baik daripada hari-hari di tahun 2012.

Evaluasi yang sudah-sudah…!
Rencanakan yang akan datang…!
Dan, yuk beraksi…!!!

Selasa, 04 Desember 2012

Kompetensi Guru Kelas SD/MI

1. Kompetensi Pedagodik
1. Menguasai karakteristik peserta didik dari aspek fisik, moral, sosial, kultural,        emosional, dan intelektual.

1.1 Memahami karakteristik peserta didik usia sekolah dasar yang berkaitan dengan aspek fisik, intelektual, sosial-emosional, moral, spiritual, dan latar belakang sosial-  budaya.
1.2 Mengidentifikasi potensi peserta didik usia sekolah dasar dalam lima mata pelajaran
      SD/MI.
1.3 Mengidentifikasi kemampuan awal peserta didik usia sekolah dasar dalam lima mata pelajaran SD/MI.
1.4 Mengidentifikasi kesulitan peserta belajar usia sekolah dasar dalam lima mata
      pelajaran SD/MI.

Sabtu, 01 Desember 2012

8 KECERDASAN MENURUT HOWARD GARDNER

Seorang ahli riset dari Amerika, Prof. Howard Gardener, mengembangkan model kecerdasan “multiple intelligence” yang artinya bermacam-macam kecerdasan. Maksudnya setiap orang memilki bermacam-macam kecerdasan, tetapi dengan kadar pengembangan yang berbeda. Yang di maksud kecerdasan menurut Gardener adalah suatu kumpulan kemampuan atau keterampilan yang dapat ditumbuhkembangkan.

Banyak Diminati